×
PT PG Rajawali II Raih 4 Penghargaan Dalam Ajang “Temu Karya Mutu dan Produktivitas Nasional (TKMPN) 2023”

PT PG Rajawali II Raih 4 Penghargaan Dalam Ajang “Temu Karya Mutu dan Produktivitas Nasional (TKMPN) 2023”

 

Cirebon - Pada tanggal 27 s.d 30 November 2023 telah diselenggarakan ajang “Temu Karya Mutu dan Produktivitas Nasional (TKMPN) 2023”, di Sleman, Yogyakarta.


Ajang TKMPN adalah tempat berkumpulnya para profesional dari berbagai Perusahaan Swasta, BUMN, Lembaga Pemerintah, Perguruan Tinggi, Koperasi termasuk organisasi nirlaba dari dalam negeri. Forum TKMPN 2023 ini diikuti oleh 2.174 peserta dari 182 perusahaan dan 562 Tim.


"Forum ini menjadi kesempatan bagi Perusahaan Swasta, BUMN, Lembaga Pemerintah, Perguruan Tinggi, Koperasi termasuk organisasi nirlaba dari dalam negeri untuk mempresentasikan dan mempromosikan keberhasilan serta saling tukar pengalaman dalam peningkatan mutu dan produktivitas," ujar Ketua Penyelenggara TKMPN, Setyo Budi Anang Yuliarto, S.T., Minggu (26/11).

(Sumber : https://mediaindonesia.com/nusantara/632712/tkmpn-2023-dorong-kemajuan-inovasi-industri)


PT PG Rajawali II mengirimkan 2 Tim, yaitu Tim R2 Jawara dan Tim Sugar Ranger dan meraih 4 penghargaan :

1. Tim R2 Jawara meraih penghargaan “The Most Favorite dan Platinum” pada kategori Quality Control Circle (QCC) di Stream 4

2. Tim Sugar Ranger meraih penghargaan The Best Presentation dan Platinum” pada kategori Quality Control Circle (QCC) di Stream 9


Ari Tarihassaleh selaku Ketua Tim TKMPN PT PG Rajawali II mengucapkan Alhamdulillah dan terima kasih yang tidak terhingga kepada Direksi PT PG Rajawali II yang telah memberikan support penuh sehingga Tim TKMPN PT PG Rajawali II dapat meraih 4 penghargaan.


TKMPN 2023 diselenggarakan oleh Wahana Kendali Mutu (WKM) bekerjasama dengan Asosiasi Manajemen Mutu dan Produktivitas Indonesia (AMMPI). Tema yang diangkat dari kegiatan TKMPN ini adalah “Mewujudkan Generasi Emas melalui Green Innovation dan Productivity”.


Ayo Insan PT PG Rajawali II dimanapun kamu bertugas, terus berkreasi,  terus berinovasi dan hasilkan karya untuk kemajuan Perusahaan yang kita cintai ini, PT PG Rajawali II.


Aamiin Allahuma Aamiin...